Baron Techno Park (BTP) : Daya Tarik, Fasilitas, Rute, Jam Buka dan Harga Tiket

Baron Techno Park (BTP) : Daya Tarik, Fasilitas, Rute, Jam Buka dan Harga Tiket

Homestay Jogja - Baron Techno Park (BTP) merupakan wisata edukasi yang berada di Gunung Kidul Yogyakarta. Tempat wisata edukasi ini terletak di Desa Kemadang, Kec.Tanjungsari, Kab.Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia. Wisata Edukasi Jam Matahari di Baron Technopark merupakan tempat wisata yang cukup ramai oleh pengunjung di hari biasa ataupun hari liburan. Lokasi ini begitu indah dan dapat memberikan sensasi yang bermacam-macam dengan aktivitas kita setiap hari.

Baron Techno Park (BTP)

Wisata Edukasi Jam Matahari di Gunung Kidul Yogyakarta mempunyai pesona keindahan sangat amat menarik untuk Anda kunjungi. Begitu di sayangkan bila Anda sedang berada di Gunung Kidul tapi tidak mengunjungi Wisata Edukasi Jam Matahari Baron Techno Park tersebut yang menyimpan keindahan yang sangat mempesona.

Daya Tarik Wisata Baron Technopark

Wisata Edukasi Jam Matahari di Gunung Kidul Yogyakarta

  1. Wisata Edukasi Jam Matahari di Gunung Kidul Yogyakarta sudah menjadi sebuah media pembelajaran yang sangat unik dan juga menarik perhatian para pengunjung. Jam matahari dimanfaatkan sebagai sebuah pembelajaran untuk siswa maupun para wisatawan yang hadir. Jam ini dipakai untuk menjadi alat penanda waktu dan dengan mengandalkan sebuah jarum jam raksasa yang berdiri menantang sinar matahari serta menghasilkan bayangan.
  2. Pada kenyataannya, kinerja dari jam matahari ini tidak beda dengan jam matahari lainnya, tapi diyakini bahwa jam matahari yang terletak di Gunung Kidul tersebut mempunyai keunggulanya sendiri, yang membedakan ialah pada penempatannya terletak di lokasi yang mempunyai pemandangan yang indah, yaitu langsung menghadap ke laut lepas.
  3. Lokasi dari Jam matahari ini terletak di bagian paling tingginya kawasan Wisata Edukasi jam Matahari. Sehingga bila ingin menuju ke lokasi harus melewati jalan setapak yang cukup menanjak. Diharapkan pada posisi tersebut, jam yang bukan digital ini bisa menangkap pancaran sinar matahari langsung. Sebab, jam matahari yang didirikan di kawasan ini menjadi sebuah daya tarik sendiri khususnya bagi masyarakat ataupun wisatawan yang datang untuk berkunjung.
  4. Disamping, Kepala bagian Sub Bidang Pengelolaan wisata bernama Ridwan Budi Prasetyo menjelaskan tentang cara kerja dan juga cara membaca jam matahari ini sangat mudah. Jam matahari ini juga dilengkapi oleh angka Romawi, yang dimana sebuah angka Romawi tersebut dapat berfungsi sebagai petunjuk waktu ketika pancaran cahaya matahari bersinar, lalu membentuk sebuah bayang-bayang. Jam matahari ini mempunyai keunggulannya sendiri dalam hal pengelolaan tata ruangnya.

Fasilitas Baron Techno park

Wisata Edukasi Jam Matahari di Gunung Kidul Yogyakarta bisa disebut sebagai wisata edukasi yang mempunyai beberapa fasilitas dan juga pelayanan, yakni sebagai berikut :

  1. Area Parkir kendaraan bermotor.
  2. Mushola sederhana.
  3. Kamar mandi / MCK.
  4. Tempat Istirahat wisatawan.
  5. Warung makan yang menjual aneka makanan.

Jam Buka dan Harga Tiket Masuk Baron Techno park

Apakah kalian ingin menyempatkan berwisata ke salah satu tempat wisata di Gunungkidul Yogyakarta ini, kalian hanya butuh mempersiapkan uang untuk membayar karcis parkir. Untuk motor dikenakan biaya Rp. 2.000 saja dan untuk kendaraan roda empat dikenakan Rp. 5.000, dan kabar baik lainnya adalah agar dapat masuk ke lokasi wisata kalian tidak akan dipungut biaya alias gratis. Jadwal buka operasionalnya dari jam 8 pagi sampai jam 6 sore setiap hari.

Akses dan Rute Baron Techno Park

Dimana letak lokasi Wisata Edukasi Jam Matahari di Gunung Kidul Yogyakarta ? seperti yang yang sudah dijelaskan di atas bahwa tepatnya berada di Desa Kemadang,  Kec.Tanjungsari, Kab.Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia.

Tapi, bila kalian masih kebingungan mencari lokasi atau tata letak Wisata Edukasi Jam Matahari di Gunung Kidul Yogyakarta saya anjurkan kalian mencari dengan menggunakan jasa google maps dan mengetik Wisata Edukasi Jam Matahari di Gunung Kidul Yogyakarta. Sudah tersedia di Google maps dan sepenuhnya bakal akurat.

Rute paling mudah, sebelum menemui portal retribusi Pantai Baron, nanti ada pertigaan yang jika ke arah kanan menuju wisata edukasi satu inu. Terdapat papan nama lumayan besar, jadi inshaallah tidak akan nyasar.

Peta Google Map Baron Techno Park

Tips Wisata Baron Techno Park

Saran dan juga tips sebelum berangkat ke lokasi Wisata Edukasi Jam Matahari di  Gunung Kidul Yogyakarta , yaitu :

  1. pantaulah kondisi cuaca terlebih dahulu agar tidak menghalangi liburan kalian.
  2. Kalian butuh mempersiapkan keperluan yang bakal kalian butuhkan misal membawa bekal atau air minum dan lain-lain.
  3. Serta membawa beberapa barang tambahan lainnya yakni kamera, sebab kalian pasti ingin sekali mengabadikan momen indah bersama keluarga ataupun teman - teman kalian.
  4. Jangan lupa juga bawa perlengkapan kesehatan (seperti sabun, tisu basah, obat-obatan, dan antiseptik).
  5. Persiapkan fisik dan juga kendaraan kalian agar liburan berjalan dengan lancar.
  6. Jaga selalu kondisi diri kalian dan selalu berhati - hati.

Dari banyaknya jenis wisata yang ada di Kabupaten Gunung Kidul, wisata Baron Techno Park merupakan wisata yang sedikit berbeda dan mempunyai ciri khas tersediri. Selain itu tempat wisata ini menjadi tujuan wisata yang paling diminati dan hits di Jogja.

Langsung saja, agendakan liburan Anda sekarang juga dengan menyewa salah satu homestay murah di Jogja agar wisata anda lebih mengasikkan. Semoga informasi tentang Wisata Edukasi Jam Matahari di Kidul Yogyakarta ini menjadi informasi yang bermanfaat untuk kalian.

  • 9 Desember 2018
  • 2,826 kali

Tags

Comments - 0

Belum Ada Komentar Mengenai Post Ini... Jadilah Yang Pertama... ^_^

Add Comment

Menyimpan

Tentang Penulis

WHouse Indonesia Solusi Cepat Booking Homestay

Pesan Homestay di Jogja murah dan mudah di mana lagi kalau bukan di WHouse Indonesia.

Trending Post

Kebijakan Pembatalan, Deposit dan Refund WHouse Indonesia (homestayjogja.co.id)

PERGANTIAN UNIT DAN ATAU RESCHEDULE •    PERGANTIAN UNIT yang dimaksud ...

22 Mei 2020

7 Homestay di Jogja Untuk Rombongan Dengan Harga Terjangkau

7 homestay di Jogja untuk rombongan merupakan sebuah info yang dianggap sangat penting dan sangat dibutuhkan oleh para traveler ataupun bagi rombongan yang

21 Jun 2017

Jiwa Jawi Resto : Keunikan dan Harga

Jiwa Jawi merupakan sebuah resto yang berlokasi di tengah hutan. Menu yang dihidangkan pun bervariasi, begitu juga dengan harga yang ditawarkan.

16 Mei 2020

Our Instagram

Categories